Tips Mudah Menang di PUBG Mobile menjadi lebih Pro! - Rufidea | Sharing and Tips

Tips Mudah Menang di PUBG Mobile menjadi lebih Pro!

Tips PUBG Mobile

Tips Mudah Menang di PUBG Mobile menjadi lebih Pro! - PlayerUnknown's Battleground (PUBG) merupakan game yang fenomenal sejak tahun 2017. Walaupun berbayar, game ini sangat ramai dan populer sehingga diciptakan game PUBG Mobile yang dapat dimainkan pada smartphone secara gratis. Untuk kamu semua pecinta game pasti sudah mencoba game yang sejenis misalnya Rule of Survival, Free Fire, dll. Namun sekarang karena PUBG sudah ada versi mobile-nya sehingga kebanyakan orang beralih ke PUBG Mobile. 

Gimana sih cara bermain yang benar? kok saya main, baru terjun sudah mati? 

Baik kali ini akan saya bagi tips mudah bermain PUBG mobile dan menangkan Chiken Dinner. Langsung saja ya.

1. Pastikan perangkat dan koneksi internet yang digunakan mumpuni untuk bermain



Termasuk hal penting jika kamu ingin bermain dengan baik. Pastikan smartphone kamu mumpuni untuk bermain PUBG Mobile. Kelancaran dalam bermain game sangat berpengaruh terhadap pengalaman dan rasa bermain. Masa tiba-tiba mati karena Lag hapenya panas. Kan konyol. Koneksi internet yang susah juga kadang menyebalkan. Yang perlu diingat bahwa game ini hanya perlu koneksi internet yang stabil bukan cepat. Percuma kalau koneksi cepat namun tidak stabil.  

2. Pemilihan lokasi terjun yang tepat



Pemilihan lokasi yang tepat merupakan langkah awal yang harus dipikirkan dengan tepat. Pilihlah lokasi yang menurutmu tidak banyak pemain di lokasi tersebut dan juga pilih lokasi yang menyediakan banyak barang bagus, karena barang atau item ini sangat penting pada permulaan game untuk dapat mempertahankan diri dari musuh.

3. Koleksi semua barang atau item yang ada disekitarmu



Setelah mendarat, usahakan lari secepat mungkin ke tempat yang aman misalnya bangunan rumah atau gudang lalu kumpulkan barang-barang yang ada. Pilih senjata yang terbaik. Mendapatkan senjata dan armor sudah cukup baik untuk awal game. Jangan lupa juga cari medikal kit.

4. Selalu menutup pintu



Jangan lupa untuk menutup pintu kembali ketika kamu masuk ke sebuah rumah. Hal ini memang sepele namun sangat berpengaruh dan dapat mengecoh musuh. Jika kamu tutup kembali pintunya, maka musuh menganggap rumah ini belum pernah ada orang dan saat itu pula kamu mencari posisi yang enak untuk menembak orang yang masuk rumah.

5. Gunakan fungsi Auto dan mulai waspada



Jika senjata dan item lainnya sudah lengkap, mulailah mencari posisi yang nyaman dan tetap waspada ketika bergerak, selalu lihat keadaan sekitar. Untuk mempermudah, gunakan fitur Auto yang terdapat pada setting, yaitu Auto Loot, Free Look, dan Auto Sprint

6. Selalu melihat Map



Map menjadi bagian penting dari game ini, kita dapat mengetahui posisi musuh ketika ada yang menembak sehingga kita dapat memposisikan diri dengan baik. Selain itu, terdapat beberapa wilayah dalam map diantaranya Red Zone, Blue Zone, dan Safe Zone.

Red Zone  : Zona berwarna merah yang berbahaya karena pada zona ini akan terdapat bom yang dijatuhkan.
Blue Zone : Batas terlarang berwarna biru dan akan terus mengecil wilayahnya. Jika kita berada di luar zone ini maka kita akan terkena damage.
Safe Zone  : Zona aman berwarna putih untuk melakukan pertempuran.

7. Saya sarankan menggunakan Headset



Kenapa harus menggunakan headset? Hal ini termasuk penting, karena pada game ini suara tembakan, langkah kaki atau gerak apapun akan terdengar sehingga kita akan mengetahui dari mana asal suara tersebut dan pasang posisi waspada. Intinya, tingkat waspada akan bertambah ketika memakai headset.

8. Menembak musuh pada jangkauan tembak



Jangan sekali-kali kamu menembak musuh pada jarak yang sangat jauh, atau di luar jangkauan senjatamu karena hal tersebut mempunyai kemungkinan sangat kecil untuk membunuh dengan jarak yang sangat jauh. Hal tersebut malah dapat membahayakan kamu karena musuh akan mengetahui lokasimu dan menjadi waspada terhadap seranganmu.

Sebaiknya, berusahalah menyelinap lewat semak-semak hingga musuh berada pada jangkauan tembak atau sudah tidak terlalu jauh. Itu baru aman dan tidak beresiko. Dan ingat, jangan panik!

9. Main Bareng Temen (MaBar)



Game online apapun jika dimainkan bersama teman maka akan lebih seru. Selain itu, dalam PUBG Mobile kita dapat mengatur strategi bersama teman kita dengan komunikasi yang baik. Selain itu, jika kita dalam posisi knocked down, kita masih bisa diselamatkan oleh teman kita sehingga tidak jadi mati deh. Pokoknya banyak sekali keuntungan main bareng temen dibanding main sendiri melawan 99 orang langsung.

Jadi itulah Tips Mudah Menang di PUBG Mobile dan menjadi lebih Pro. Semoga bermanfaat dan terima kasih sudah membaca. Kritik dan saran saya terima di kolom komentar 😊

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Belum ada Komentar untuk "Tips Mudah Menang di PUBG Mobile menjadi lebih Pro!"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel